Pamekasan

Renovasi Stadion Pamelingan Pamekasan Tembus Angka Rp 70 Miliar, Lelang Proyek Masih Berjalan

Diterbitkan

-

Memontum Pamekasan – Renovasi Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan (SGMRP) Pamekasan dianggarkan dana sebesar Rp 70 miliar. Dana cukup besar itu, rencananya akan diajukan kepada Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Republik Indonesia.

“Mungkin tahun ini, itu sudah dimulai dan tahun depan diharapkan selesai,” kata Sekretaris Jenderal Kementerian PUPR, Mohammad Zainal Fatah, Jumat (20/10/2023) tadi.

Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Olah Raga Prestasi, Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Pamekasan, Apriyanto, mengatakan bahwa saat ini rencana renovasi itu dalam proses pelelangan. “Pelelangan itu sudah dimulai sejak 16 Oktober 2023. Insyaallah awal Desember 2023, sudah bisa dimulai untuk renovasinya,” katanya.

Baca juga :

Ditambahkannya, bahwa renovasi Stadion Pamelingan, itu mencakup pada seluruh fasilitas stadion dengan estimasi pengerjaan sampai Juni 2024 mendatang. “Semua fasilitas kami akan benahi. Mulai dari pagar di sekeliling stadion, rumput, lampu stadion, tribun, termasuk penambahan jalan lingkar di luar stadion untuk jogging,” tambahnya.

Advertisement

Lebih lanjut, Apriyanto menyampaikan pengosongan di Stadion Pamelingan akan dimulai pada 25 November 2023 mendatang. “Rencananya mulai 25 November ini stadion sudah ditutup dan dikosongkan. Semoga melalui renovasi ini sepak bola Madura lebih baik lagi,” jelasnya. (azm/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Trending

Lewat ke baris perkakas