Pamekasan
Peringati Hari Jadi Satpol PP dan Damkar, Bupati Pamekasan Pimpin Upacara
Memontum Pamekasan – Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam, memberikan apresiasi kepada para personil Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) dan Damkar, di hari jadinya atau ulang tahun yang jatuh pada tanggal 17 Maret. Ucapan tersebut, disampaikan Bupati Pamekasan, saat memberikan sambutan yang sekaligus memimpin upacara rutin setiap bulan sekali yang bertempat di lapangan Nagar Bhakti, Kamis (17/03/2022) tadi.
Pada acara yang digelar dengan pertunjukan demo oleh personil Satpol-PP dan Damkar, dimulai dari Pasukan tanda kehormatan (Pataka) yang berseragam khas. Lalu, juga berbagai suguhan yang epik rampak nada dari korps musik (Korsik) tim Pol PP setempat.
Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam, dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pamekasan mempunyai energi yang luar biasa. Terutama, dalam setiap melaksanakan tugas dan menunaikan fungsi sebagai penegak Perda serta sebagai bentuk pengabdian kepada negara di Bumi Gerbang Salam.
Baca juga :
- Peringati Harjad Pamekasan, Pj Bupati Masrukin Ajak Masyarakat Lestarikan Budaya Madura
- Oknum Pegawai DKPP Pamekasan Diduga Pungut Biaya Bantuan Alsintan ke Poktan Rp 15 Juta
- Tiga Paslon Dianggap Layak Pimpin Pamekasan, Haji Her Pilih Netral
- Sisir Wilayah Kekeringan di Pamekasan, Tim Pemenangan Daerah Paslon Khofifah-Emil Beri Bantuan Air Bersih
- Tim Pemenangan Daerah Paslon Khofifah-Emil Beri Bantuan Material Jembatan Ambruk di Pamekasan
Sementara itu, Plt Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Damkar Kabupaten Pamekasan, R Moh Syaiful, menyampaikan upacara ini memang selalu dilakukan setiap tahun dengan berbagai atraksi menarik dari semua personil. Namun, kali ini juga bertepatan dengan hari upacara rutin setiap bulan, sehingga lebih meriah dengan disaksikan segenap ASN dari berbagai OPD setempat.
“Hari ini ada tiga bidang yang ulang tahun. Diantaranya, HUT ke 72 Satuan Polisi Pamong Praja, HUT ke 60 Perlindungan Masyarakat dan HUT ke 103 Pemadam Kebakaran. Beberapa pertunjukan sudah dilakukan oleh anggota di depan bupati Pamekasan, H Badrut Tamam. Alhamdulillah, semua berjalan dengan baik sesuai rencana dan harapan kami,” paparnya. (azm/srd/sit)
- Pamekasan2 tahun
Dinsos Pamekasan Siapkan BLT DBHCHT 2022 untuk Buruh Tani Tembakau dan Buruh Pabrik Rokok
- Hukum & Kriminal3 tahun
Mayat Telanjang Dada Gegerkan Warga Desa Palesanggar Pamekasan
- Pamekasan1 tahun
Pro Kontra Soal Wisuda, Dewan Pendidikan Pamekasan Minta Satuan Lembaga Tak Memaksakan
- KREATIF MASYARAKAT2 tahun
Mengikuti Prosesi Tradisi Petik Laut Desa Sotabar Pamekasan
- KREATIF MASYARAKAT2 tahun
Jungkir Balik Kekuasaan Lalake Tambah Literasi Sosok Kaum Lelaki Madura
- Pamekasan2 tahun
Bertajuk Pelantikan Raya, Ormawa Fakultas Syariah IAIN Madura Resmi Dilantik
- Pamekasan2 tahun
Bertajuk Pelantikan Raya, Ormawa STIE Bakti Bangsa Pamekasan Resmi di Lantik
- Pamekasan1 tahun
Gelar Go Slides, SMK Putra Bangsa Pamekasan Adakan Seminar Pencegahan Narkoba