Hukum & Kriminal
KPK Periksa 21 Ketua Kelompok Masyarakat di Mapolres Pamekasan
Memontum Pamekasan – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) turun gunung untuk melakukan pemeriksaan terhadap 21 Ketua Kelompok Masyarakat (Pokmas) di Mapolres Pamekasan. Pemeriksaan itu, terkait dengan kasus dugaan suap dana hibah Wakil Ketua DPRD Jatim, Sahat Tua Simanjuntak, Rabu (15/03/2023) tadi.
Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri, menyampaikan bahwa puluhan Ketua Pokmas yang diperiksa berstatus sebagai saksi dalam kasus dugaan suap dana hibah yang menjerat Wakil Ketua DPRD Jatim, Sahat Tua Simanjuntak. “Pemeriksaan hari ini dilakukan di Polres Pamekasan Jawa Timur,” katanya.
Menurutnya, dari 21 Ketua Pokmas yang diperiksa, diantaranya adalah Ishaq Maulana Yazid (Ketua Pokmas Gunung Puncak), Ach Sodiq As-samuji (Ketua Pokmas Istikomah), Supaedeh (Ketua Pokmas Jemerut), Sa’i (Ketua Pokmas Mandala Jaya), Nafsih (Ketua Pokmas Salam Sejahtera), Jima’ina (Ketua Pokmas Raja Pati), Asnari (Ketua Pokmas Buah Kelapa),Mohammad Hadir (Ketua Pokmas Anugrah).
Baca juga:
- Peringati Harjad Pamekasan, Pj Bupati Masrukin Ajak Masyarakat Lestarikan Budaya Madura
- Oknum Pegawai DKPP Pamekasan Diduga Pungut Biaya Bantuan Alsintan ke Poktan Rp 15 Juta
- Tiga Paslon Dianggap Layak Pimpin Pamekasan, Haji Her Pilih Netral
- Sisir Wilayah Kekeringan di Pamekasan, Tim Pemenangan Daerah Paslon Khofifah-Emil Beri Bantuan Air Bersih
- Tim Pemenangan Daerah Paslon Khofifah-Emil Beri Bantuan Material Jembatan Ambruk di Pamekasan
“Selain itu, Chalifur Rohman (Ketua Pokmas Mekar), Hambali (Ketua Pokmas Harapan Indah), Moh. Nuruddin (Ketua Pokmas Sekar Bunga), Sudahri (Ketua Pokmas Satu Hati), Kaprawi Yadi (Ketua Pokmas Kian Santang), Sulaya (Ketua Pokmas Mayang Sari), Kardi (Ketua Pokmas Melayu), Sulam (Ketua Pokmas Pandawa) dan
Khotijah (Ketua Pokmas Sumber Air), Sarkawi (Ketua Pokmas Sumber Bur), Ach Sayadi (Ketua Pokmas Harum), M. Zahri (Ketua Pokmas Ramayana) dan M Sadiri (Ketua Pokmas Pucuk),” ungkapnya.
Sementara itu, Kasi Humas Polres Pamekasan, Iptu Sri Sugiharto, saat dikonfirmasi terkait pemeriksaan tersebut belum bisa memberikan informasi secara pasti. Secara singkat ia menyampaikan tidak paham.
“Walaikum salam, kurang tahu mas (pemeriksaan, red),” paparnya saat dikonfirmasi melalui WhatsApp. (azm/sit)
- Pamekasan2 tahun
Dinsos Pamekasan Siapkan BLT DBHCHT 2022 untuk Buruh Tani Tembakau dan Buruh Pabrik Rokok
- Hukum & Kriminal3 tahun
Mayat Telanjang Dada Gegerkan Warga Desa Palesanggar Pamekasan
- Pamekasan1 tahun
Pro Kontra Soal Wisuda, Dewan Pendidikan Pamekasan Minta Satuan Lembaga Tak Memaksakan
- KREATIF MASYARAKAT2 tahun
Mengikuti Prosesi Tradisi Petik Laut Desa Sotabar Pamekasan
- KREATIF MASYARAKAT2 tahun
Jungkir Balik Kekuasaan Lalake Tambah Literasi Sosok Kaum Lelaki Madura
- Pamekasan2 tahun
Bertajuk Pelantikan Raya, Ormawa Fakultas Syariah IAIN Madura Resmi Dilantik
- Pamekasan2 tahun
Bertajuk Pelantikan Raya, Ormawa STIE Bakti Bangsa Pamekasan Resmi di Lantik
- Pamekasan1 tahun
Gelar Go Slides, SMK Putra Bangsa Pamekasan Adakan Seminar Pencegahan Narkoba